Jumat, 07 Agustus 2020

Kakap putih dan sensasi sambarannya

 Kakap putih terkenal akan perlawanannya yang kuat dan pantang menyerah saat terkena kail. ikan ini akan berusaha untuk melepaskan diri dengan cara menarik kuat joran kita hingga melompat keluar permukaan air. Hal ini membuat sensasi strike kakap putih menjadi lebih seru, tetapi sensasi ini menjadi kurang maksimal jika kita tidak memahami cara menghadapi ganasnya perlawanan si kakap putih. Sehingga sensasi sudah di dapat tetapi ikan terlepas karena putus senar, kail patah, hingga joran patah. 

Tentunya hal ini yang paling ditakuti para pemancing "mocel". karena buru buru sehingga memaksa ikan untuk naik, setelan drag reel yang kurang pas, juga kondisi spot yang tidak memungkinkan untuk mendaratkan ikan seorang diri. 

Teknik memainkan joran saat fight dengan ikan menjadi menjadi langkah awal yang akan menentukan sukses atau tidaknya ikan landed. 


sebelumnya tonton dulu video berikut agar agar ada sedikit gambaran tentang makalah yang saya tulis kali ini 

mancing kakap besar ( youtube )


1. Cara sentak joran

   Ketika kakap putih menyambar umpan, umpan akan dibawa kabur tetapi tidak secara cepat. biasanya ikan akan menarik pelan, hal ini membuat kita akan buru buru menyentak joran, padahal ini akan membuat ikan akan melepaskan lagi umpan dan jika hook menancap di bibir ikan itu juga hanya tipis atau tidak menancap sempurna. 

Beri sedikit waktu agar ikan menelan sempurna umpan kita, adakalanya ikan akan mematahkan umpan dan melepaskan kembali umpan untuk kemudian disambar lagi. jeda waktu ini hanya sekitar 2-3 detik, jadi beri waktu agar umpan tertelan sempurna beserta kail yang kita pasang, agar kail menancap semprna di bibir ikan


2. Cara menyentak joran.

    Ikan kakap mempunyai tenaga yang kuat, perlu teknik yang pas agar saat menyentak joran tidak membuat senar putus atau bahkan joran patah. sentak pelan tapi pasti. pastikan drag rell tidak terlalu longgar juga tidak terlalu kencang ( lakukan penyetelan saat akan memuai memancing).pastikan lagi senar tidak dalam keadaan kendor, karena terkadang ikan akan menyambar dan membawa umpan ke arah kita. dan itu akan membuat senar menjadi kendor, tentunya akan menyulitkan kita untuk menyentak joran. 

sentak joran keatas atau kesamping. pastikan tidak ada halangan di sekitar kita. jika kita di bawah pohon, menyentak joran dengan mengarahkan joran ke atas akan membuat joran dan senar nyangkut di ranting pohon, ini akan menyulitkan untuk figh dengan ikan. sentak joran ke samping kiri atau kanan berlawanan dengan arah ikan membawa umpan. pastikan tidak ada halangan di kiri dan kanan kita. pelajari kondisi sepot dan sekitarnya saat akan memancing


3. Mainkan joran

    Jika joran sudah di sentak, bersiaplah untuk merasakan tarikan si ikan kakap putih ini. ikan akan beusaha melepaskan diri dengan berenang sekuat tenaga. tetap tenang dan jangan memaksakan ikan untuk landed. ikuti dahulu kemauan ikan, jika ikan menarik kuat, tahan joran dan biarkan drag reel kita yang bermain, usahakan tidak mengangkat terlalu tinggi joran kita, karana hanya akan membuat kita kehiangan momentum saat ikan berbalik arah ke tempat kita berada, sehingga kita akan kesusahan untuk membuat senar kembali kencang. dan membuat joran rentan patah.


4. Buat ikan lemas dahulu, 

    Setelah ikan melawan kuat, ada saatnya ikan akan lemas kehabisan tenaga, ini di tandai dengan naiknya ikan ke permukaan, tetapi perlu diingat, ini hanya sementara dan sebentar. ikan akan segera melawan dengan menarik joran kembali dan berenang kembali kedalam air. manfaatkan momen ini untuk menggulung senar dan besiap untuk mendapatkan pelawanan lagi.


5 Jangan panik

   ikan terkadang akan berusaha melompat keluar air, ini adalah salah satu cara ikan melepaskan diri. tahan joran dan ikuti pergerakan ikan. jangan biarkan senar kendor. usahakan untuk tetap tenang


6. Mndaratkan ikan

  Ikan besar akan membuat kita kesulitan untuk mendaratkan ikan. karena bobotnya yang berat. jangan memaksa untuk mengangkat ikan dengan joran. gunakan caduk atau serok jika ada, minta bantuan teman atau jika sendirian, cari tempat yang landai, seret ikan di tepi spot yang landai. saat mencoba mendaratkan ikan, keputusan cepat harus segera diambil, karena ikan akan kembali kabur jika tenaganya kembali pulih.


Demikian sedikit tips mancing kali ini. semoga bermanfaat dan selamat memancing